Pantai penyusuk terletak di Belinyu, Kabupaten Bangka. sebagai salah satu obyek wisata bahari di pulau Bangka, pantai ini juga menyuguhkan panorama keindahan lautnya yang eksotis. Dengan ciri khas seperti pantai-pantai yang ada di kepulauan Bangka Belitung, pantai penyusuk menyajikan keindahan batu-batuan besar (batu granit) yng ada di sekitar bibir pantai.
peta lokasi pantai penyusuk
Saat memasuki lokasi pantai, maka ada beberapa view yang sangat indah yang bisa kita nikmati. meskipun masih ada bagian-bagian lain dari view di pantai penyusuk yang juga menghadirkan pesonanya. Dan yang lebih menyenangkan lagi, hampir di semua pantai yang ada di kepulauan Bangka tidak di tarik biaya masuk lho, kecuali pantai pasir padi, pantai matras, pantai tanjung pesona dan pantai parai.
menikmati indahnya penyusuk di sore hari
jika kita memasuki pantai dan memarkir kendaraan. maka di sebelah kiri kita (tepatnya di seberang jalan) dari tempat mandi/ganti baju, terdapat pantai yang di kelilingi batu-batu granit besar. Pasirnya seperti terlihat tersembunyi di antara batu granit tersebut. Saat matahari akan tenggelam, begitu terlihat indah di sebelah barat.
batu granit yang beraneka ukuran
Sedangkan jika dari area parkir kendaraan kita langsung berjalan ke depan menuju pantai, maka keindahan lainya akan terhampar di depan mata kita karena melihat pesona pantai yang berpasir lembut dan padat ini.
Di pantai penyusuk ini, wisatawan bisa menikmati indahnya matahari tenggelam (sunset) di ufuk barat. kita juga bisa berfoto ria di sekitar batu-batu granit tersebut. bahkan kita bisa menaiki dan bersembunyi di antara tebing-tebing batu granit yang khas ini. Pantainya sangat bersih dengan ombaknya yang tidak terlalu besar. sehingga aman bagi kita untuk berenang dan bermain di pantainya.
Tidak perlu khawatir, di sekitar pantai terdapat beberapa gazebo yang bisa kita pergunakan untuk duduk-duduk dan beristirahat setelah melepas penat dengan berenang ataupun menikmati indahnya pantai. tapi jika hari libur tiba, di jamin kita ndhak akan kebagian tempat gazebo kalau kita berangkatnya kesiangan (kesorean).
Seperti apa yang kami lakukan saat liburan anak-anak sekolah kemarin. kami berangkat siang hari dari Pangkalpinang dengan bersepeda motor. Tujuan kami adalah pantai penyusuk dahulu. Setelah sampai di Belinyu kami tidak langsung menuju pantai penyusuk. kami berkeliling kota Belinyu dahulu untuk mencari tempat penginapan agar bisa bermalam dan menikmati keindahan sekitar kota Belinyu. Perkiraan kami, jika hari senin mungkin ada beberapa penginapan yang masih kosong. eh ternyata perkiraan kami meleset. Semua penginapan sudah full di booking, bahkan pihak PT Timah yang ada di Belinyu di mana biasanya juga menyewakan tempat penginapan untuk umum juga telah penuh karena ada kegiatan intern perusahaan.
Alhasil kami langsung menuju pantai penyusuk dan merubah rencana liburan kita, yaitu tidak menginap. Jadi nanti setelah menikmati pantai penyusuk dan pantai romodong, kita langsung balik lagi ke Pangkalpinang. di pantai penyusuk ini juga sudah disediakan kamar mandi/WC yang merupakan tempat ganti baju juga, meskipun belum memadai (masih sederhana), tapi lumayanlah buat tempat ganti baju.
Jik ada waktu berkunjung ke pulau Bangka, jangan lewatkan untuk menikmati keindahan pantai penyusuk yang masih alami ini yaaa....
indahnya alam ciptaanMU...
segarnya air laut...
Pantai 2 yang ada di Belinyu umumnya indah saya bangga jadi warga Belinyu ternyata ada orang yang mengagumi indah nya pantai di belinyu ;ini semua kurang nya promosi dari Pemda setempat.mari kita dukung Belinyu jadi ibu kota Bangka Utara
BalasHapuswisata bahari di P Bangka Khususnya di Belinyu memang asyik, pantai nya indah seperti di Tanjung Penyusuk ini ,sudah lama sekali saya ga ke pantai ini
BalasHapus